Minggu, 04 Juni 2017

Sejuknya Berenang Di Umbul Ponggok Klaten



Umbul Ponggok Klaten adalah destinasi wisata yang dikelola oleh desa, dimana  terdapat sebuah kolam luas yang airnya dari mata air dengan sirkulasi yang terus mengalir, jadi jangan takut kalau airnya keruh atau kotor. Airnya luar biasa sejuk bahkan kalau terlalu lama berendam akan kedinginan. untuk tarif masuk terkhir saya kesana pada bulan Agustus 2016 Tiket masuk: Rp 8.000 Sewa kacamata snorkling: Rp 13.000, Sewa pelampung: Rp 7.000, Sewa kaki katak: 13,000, tapi tenang saja biasanya saat kita masuk penjaga tiket biasa menawarkan paketan yang bisa dipilih yang tentunya akan lebih murah.


Disekitar kolam terdapat banyak warung, jadi jangan khawatir kalau kelaparan, disana juga kamu bisa merasakan nikmatnya makan gorengan hangat setelah kedinginan berenang. selain itu kamu juga bisa menitipkan barang bawaan mu di warung-warung tersebut.

Kedalaman Umbul Ponggok beraneka ragam dari satu meter hingga lebih, tapi jangan khawatir tenggelam karena kamu bisa menyewa pelampung untuk menikmati segarnya air Umbul Ponggok tanpa mengurangi keseruannnya.


Jika kamu ingin merasakan kenyamanan berenang di Umbul Ponggok, coba hindari jam-jam ramai pengunjung, seperti weekend, hari libur dan lainnya. Buat kamu pecinta fotografi maupun pencari stok foto instagram, jangan lupa untuk membawa kamera underwater karena spot yang diberikan bisa bikin orang lain ngiri loh.

0 komentar:

Posting Komentar